Agar Kendaraan Tak Cepat Rusak, Coba Lakukan Ini!

mobil mogok

            Gimana, sudah melakukan perawatan kendaraan bulan ini? Hmm, jika ditanya, tidak menutup kemungkinan sebagai pengendara Anda mungkin jarang merawat mobil, entah itu karena malas atau memang tidak memiliki waktu. Padahal, tidak merawat kendaraan seperti mobil pribadi maupun truk Indonesia malah dapat mempercepat kerusakan. Karena itu, penting bagi Anda untuk rutin merawat kendaraan tersebut agar bisa mencegah kerusakan.

Nah, supaya kendaraan terbebas dari kerusakan, maka tidak ada salahnya Anda melakukan beberapa hal berikut ini:

  1. Rutin ganti oli kendaraan. Untuk menghindari kerusakan, rutinlah selalu mengganti oli kendaraan. Seperti Anda ketahui, oli berfungsi sebagai cairan pelumas yang dapat melindungi mesin kendaraan agar tidak saling bergesekan. Di samping itu, oli juga bermanfaat untuk mencegah munculnya karatan pada bagian mesin kendaraan. Anda bisa mengganti oli jika sudah menempuh perjalanan sejauh 5000 – 10.000 km. Dengan rutin mengganti oli ini, tentu kendaraan pun tidak akan cepat rusak maupun mengalami aus.
  2. Cek sistem starter kendaraan. Jangan lupa mengecek bagian sistem starter seperti aki maupun baterai kendaraan. Ini karena dua komponen ini sangat berperan penting untuk kendaraan karena itulah sangat disanjurkan untuk dilakukan perawatan. Khusus untuk oli, bila Anda menggunakan oli basah sebaiknya cek berapa volume air pada oli kendaraan. Jika terlihat menipis, Anda bisa menambahkannya atau apabila sudah tidak bisa menggantinya dengan yang baru. Untuk oli kering, bisa mengecek tanggal pemakaian oli dan bila waktunya sudah terlalu baiknya langsung ganti oli tersebut.
  3. Periksa suhu radiator kendaraan. Rutinlah selalu memeriksa suhu radiator pada kendaraan Anda. Radiator sendiri berfungsi sebagai pengatur suhu kendaraan sekaligus mencegah agar komponen mesin kendaraan tidak overheating. Apabila komponen ini mengalami kerusakan, tentu bagian komponen kendaraan lainnya bisa cepat panas. Untuk itu, periksalah selalu bagian radiator ini secara berkala.
  4. Servis kendaraan secara berkala. Pastikan, untuk selalu menyervis mobil Anda ke bengkel maupun dealer secara berkala. Tujuannya agar mobil tidak cepat rusak sekaligus komponen mesin mobil tidak aus. So, jangan lupa servis kendaraan Anda, ya!

Itulah beberapa hal yang harus dilakukan agar kendaraan tidak cepat rusak dan bisa selalu digunakan. Semoga bermanfaat!

You may also like

Leave a Reply