Wardrobes For Women: Ajang Charity Para Selebriti

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan saudara-saudara kita yang sedang terlibat dalam negara perang. Salah satu caranya adalah dengan menyumbangkan hal-hal yang kita punya di rumah untuk membantu mereka membangun hidupnya. Seperti yang dilakukan oleh para artis Hollywood ini misalnya. Mereka tergabung dalam sebuah ajang amal yang bernama “Wardrobes for Women”–sebuah kegiatan amal di mana para pesertanya dipersilakan untuk menjual baju-baju koleksi mereka. Nantinya, seluruh hasil penjualan pakaian tersebut akan disumbangkan pada perempuan-perempuan dalam negara perang.

teasing

Isi lemari dan koleksi-koleksi mereka yang tidak terhitung banyaknya akan dijual dalam charity tersebut. Mulai dari dress ternama, sepatu, atau bahkan tas-tas mereka. Status mereka sebagai selebritis tentunya akan menjadi nilai tambah dalam penjualan koleksi pribadi mereka itu. Keira Knightley, misalnya. Ia akan menjual sebuah dress Prada yang memiliki nilai sejarah tersendiri dalam kehidupannya. Ia pernah memakai dress tersebut dalam pesta ulang tahun kerabatnya dan sangat menyukai potongan dress tersebut. Bisa dipastikan, koleksi miliknya akan laris diserbu pembeli—mengingat Keira adalah salah satu jajaran seleb Hollywood yang tengah naik daun.

Selain Keira, artis lain yang ikut terlibat dalam charity ini adalah Emma Watson, Lupita Nyong’o, Diane Kruger, Chloe Sevigny, Charlotte Gainsbourg, Dree Hemmingway, Lena Dunham, Olivia Palermo, Caroline Issa, Charlotte Dellal, dan juga Chiara Ferragni.

Kampanye yang akan tayang mulai 3 Desember hingga 14 Desember mendatang ini akan dimulai melalui sebuah situs jual beli bernama Verstiare Collective. Kabarnya, Verstiare Collective ini sudah bekerja sama dengan organisasi Women for Women International—so know that your shopping is for a great cause. Jadi, tertarik untuk membeli pakaian para artis ini? Kunjungi vestiairecollective.com, ya!

You may also like

Leave a Reply