Daftar Kue Kering Primadona Saat Lebaran

Lebaran hampir tiba! Siapa nih di antara kalian yang sudah mempersiapkan kue-kue untuk dipajang di meja ruang tamu? Hehe. Biasanya, menjelang lebaran, keberadaan kue-kue kering ini memang tampaknya tidak bisa terpisahkan. Ada beberapa kue yang selalu menjadi primadona dan hampir selalu ada di meja kerabat yang kamu datangi. Mau tahu apa saja? Simak daftarnya dalam artikel berikut ini:

  1. Rasanya, nggak ada orang Indonesia yang kenal dengan kue nastar, deh! Yap, lebaran belum lengkap rasanya kalau tidak menyajikan kue nastar! Nastar biasanya berbentuk bulat mungil yang ditata sedemikian rupa di dalam toples bening. Bagian dalamnya berisi selai nanas yang membuat rasa nastar menjadi gurih-gurih manis begitu digigit. Wih, enak! Yang menjadi pembeda kue nastar antara satu resep dengan resep lainnya paling-paling hanya topping atasnya. Ada yang menancapkan cengkih di bagian atas kue nastar, ada yang menggunakan chocochip, dan ada juga yang hanya mengoleskan kuning telur. Tapi, tetep aja semuanya enak! 😀
  2. Kaastengel atau kue keju merupakan saingan berat dari nastar. Biasaya, kue ini diletakkan berdampingan dengan toples nastar. Yah, sebelas dua belas sama alfamart dan indomaret, deh! Hehe. Sesuai dengan namanya, kaastengel ini memang terbuat dari keju. Adonannya sendiri dicampur dengan parutan keju sehingga menghasilkan rasa yang gurih sekaligus asin. Setelah adonan jadi, kaastengel akan dicetak dengan bentuk memanjang lalu bagian atasnya diolesi dengan kuning telur dan ditaburi parutan keju.
  3. Sagu Keju. Ini yang paling primadona dari semua primadona menurut penulis (ketahuan subjektifnya deh hehe). Sagu keju! Kebayang gimana rasa crunchy sekaligus asin dan manis dari perpaduan antara sagu dan keju? Wih, ngebayangin aja udah bikin air liur menetes. Kamu juga ngerasa gitu nggak, sih? Kue sagu keju ini memang nikmat banget dimakan sambil minum teh manis. Biasanya, kue sagu keju ini berwarna putih dengan bintik-bintik kekuningan dari parutan keju yang mengeras setelah dipanggang. Begitu digigit, sagunya akan lumer di mulut dan meninggalkan ledakan rasa yang luar biasa.

Nah, dari tiga kue di atas, yang selalu jadi favorit kamu dan keluarga yang mana nih? Selamat mencoba 😀

You may also like

Leave a Reply