Lucunya Makanan dari Rajutan

Hai hai! Siapa nih yang masih suka main masak-masakan atau main cooking games di smartphone? Atau kalian malah lebih suka memasak sendiri di apartment mega kuningan kalian? Wah, kalian harus dengar berita ini nih! Tahu nggak, sekarang ada yang namanya The Comfort Food Series looh. Apa sih itu? Simak liputannya yuk!

The Comfort Food Series adalah sebuah proyek yang digagas oleh seorang model maker dan property stylist yang bernama Jessica Dance dan David Skyes yang berprofesi sebagai fotografer makanan. Konsepnya sebetulnya tidak asing lagi, yaitu membuat sebuah replika makanan seperti yang digunakan oleh beberapa restoran sebagai display. Kalian pasti pernah melihat contoh makanan yang dipajang di etalase restoran kan? Nah, itulah yang disebut sebagai food display. Food display menyajikan tampilan makanan persis seperti yang tercantum di daftar menu. Food display sendiri biasanya terbuat dari plastik.

Alih-alih menggunakan plastik, Jessica Dance sebagai penggagas proyek ini justru menggunakan rajutan. Iya, rajutan! Sebagai seorang model maker, Jessica Parker tidak kesulitan lagi membuat replika beragam makanan. Yang sedikit sulit baginya adalah bagaimana caranya menampilkan sebuah food display yang menarik dengan bahan dasar benang. Hebatnya lagi, Jessica Dance merancang dan membuat sendiri The Comfort Food Series ini, loh!

Namun, Jessica Dance tidak bekerja sendiri. Untuk pengambilan gambar dan penataan makanan di atas piring, ia mempercayakannya pada David Skyes. David yang sehari-hari bekerja sebagai food photographer tentu saja sudah terbiasa dengan penataan cahaya dan mengerti bagaimana cara menata makanan sehingga terlihat menarik. Hasilnya? Seperti yang kita lihat pada gambar-gambar dalam liputan ini! Keren sekali, kan?

The Comfort Food Series yang dibuat oleh Jessica Dance memproduksi beberapa makanan yang sering kita konsumsi. Di antaranya ada French fries, hotdog, French toast, scramble egg, burger, bahkan beberapa jenis sayuran, loh. Semuanya terlihat begitu nyata, seperti makanan betulan! Akan tetapi, kalau kita menyentuhnya dan melihat dari dekat, tentu saja tekstur jahitan dan benangnya terlihat. Hmm, tertarik untuk mencobanya sendiri di rumah?

You may also like

Leave a Reply