Lilin Aroma Terapi, Obat Anti Stres

Semua produk perlengkapan rumah memiliki fungsinya, salah satunya yang bisa kamu gunakan di rumah agar menciptakan suasana nyaman dan tenang, adalah aroma terapi. Berbagai aroma terapi ini cocok untuk membuat harimu tenang :

  1. Lavender

Memiliki sensasi aroma lembut, bisa mengurangi stress dan nyeri kepala. Sehingga sepanjang hari akan membuat kamu tenang di rumah. Selain itu, menurut peneliti, aroma terapi dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri seseorang. Bila kamu suka dengan aroma ini, berarti kamu adalah orang yang tidak suka hal yang ribet dan santai.

  1. Rosemary

Bentuknya seperti cemara kecil yang biasa dikemas untuk teh, dikeringkan, atau untuk minyak esensial, memiliki Aroma yang sangat harum. Bunga ini bersifat sebagai stimulan dan analgesik yang bisa digunakan untuk meredakan sakit kepala dan nyeri otot.

  1. Pappermint

Tanaman yang mempunyai banyak khasiat ini, salah satunya untuk mencegah bau yang tak sedap pada mulut dan penyegar mulut, juga sangat digemari untuk aroma terapi. Aroma peppermint yang segar dan menyejukkan, juga bisa mengatasi mual dan kelemahan mental.

  1. Mawar

Bunga mawar yang identik dengan suasana romantis ini, biasanya yang senang adalah kepribadian yang hangat dan penuh kasih sayang. Aroma terapi mawar memiliki keharuman yang mampu membangkitakan mood dan gairah, sehingga kamu akan sangat bersemangat menjalankan aktivitas.

  1. Chamomile

Bunga yang sangat sederhana dan cantik ini, memiliki aroma yang dapat menenagkan dan menangkal radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan. Selain itu, bisa digunakan untuk mengatasi masalah insomnia, mengobati stres dan kecemasan.

  1. Jasmine

Aroma terapi jasmine, digunakan sebagai obat antidepresan, kecemasan, dan stres. Minyak melati ini bekerja memengaruhi sistem saraf yang memengaruhi kerja organ tubuh, seperti denyut jantung, suhu tubuh, tekanan darah, kewaspadaan, serta pernapasan. Selain itu, aromaterapi jasmine atau melati bisa digunakan untuk meringankan nyeri pada perempuan yang sedang menstruasi.

  1. Vanila

Aroma ini banyak sekali digemari, karena membawa sensasi seolah mengonsumsi sesuatu yang manis. Aroma terapi ini cenderung memiliki karakter tenang dan klasik.

Selain itu, manfaat lain menggunakan aroma terapi :

  • Meningkatkan memori
  • Meningkatkan energi
  • Mengatasi insomnia

Wah, sangat beragam dan banyak manfaatnya ya! Kalau kamu pilih yang mana?

 

You may also like

Leave a Reply