Rasanya seperti terjebak di negeri dongeng. Itulah yang akan kalian rasakan begitu tiba di Krzywy Las atau Crooked Forest. Pasalnya, hutan ini memiliki 400 pepohonan dengan batang yang melekuk ke arah utara sebelum akhirnya tumbuh lurus ke atas. Jika diukur, sudut yang dibentuk oleh pohon ini memiliki lebar sekitar 90 derajat, lho. Pohon-pohon unik ini kabarnya telah berumur puluhan tahun dan ditanam sekitar tahun 1930. Crooked Forest atau Hutan Bengkok terletak di lokasi yang cukup terpencil, yakni di Desa Nowe Czarnowo, sekitar empat kilometer dari Kota Gryfino. Bisa ditempuh dengan mengemudikan mobil mitsubishi delica milik kalian, lho.
Hutan Bengkok ini jika dilihat sepintas memang mirip dengan hutan pada umumnya. Pepohonannya tumbuh subur di sana-sini dan tanahnya pun ditumbuhi dengan rerumputan. Meski ditumbuhi dengan pohon berbatang melengkung, Crooked Forest juga berisi dengan pohon yang batangnya beraneka rupa. Ada beberapa pohon-pohon yang tumbuh lurus ke atas tanpa lengkungan sedikit pun pada batangnya dan ada pula pepohonan yang berbatang bengkok dengan sudut lengkungan yang berbeda-beda. Bahkan, kalian bisa duduk pada batang pohon yang sudut lengkungannya mencapai 90 derajat!
Banyak scientist yang berusaha memecahkan misteri mengapa pohon-pohon di hutan ini memiliki batang yang melekuk ke arah utara. Ada teori yang mengatakan bahwa pohon ini ditanam oleh sekelompok petani yang berniat menggunakan batang pohonnya untuk dijadikan furnitur. Sehingga, ketika pohon ini mencapai umur sepuluh tahun, mereka sengaja ‘membengkokan’ arah pertumbuhan pohon ke arah utara. Namun, pecahnya perang dunia kedua menggagalkan niat mereka sehingga pohon-pohon tersebut kembali tumbuh ke atas. Ada pula teori yang menyatakan bahwa batang tersebut sengaja dibengkokkan ke arah utara sebagai penunjuk jalan bagi tukang kayu yang bekerja di dalam hutan. Hingga saat ini, misteri bengkoknya batang-batang pohon di Crooked Forest ini belum terpecahkan. Wah, ternyata ada banyak teori, ya!
Hmm, kalau kalian memercayai teori yang mana? Atau kalian mempunyai teori sendiri mengapa batang pohon ini bisa melengkung? Yuk, share kepada kami!