Terlepas dari segala pro kontranya, minuman beralkohol berupa bir memang sangat nikmat untuk dikonsumsi ketika malam hari. Rasanya, setelah tubuh sudah lelah bekerja seharian, kita pun perlu pelampiasan sejenak dengan meminum bir. Apalagi, bir dingin dalam gelas yang berpadu dengan pemandangan dari atas modern luxurious apartment Kuningan milik kita merupakan kombinasi yang top. Duh, rasanya rasa suntuk yang menggelayut hilang entah ke mana. Well, meski nikmat tentunya aktivitas ini tidak boleh dilakukan secara rutin karena akan berdampak negatif pada tubuh. Sesekali sih boleh aja, ya!
Nah, buat kamu yang belum tahu, ternyata ada lho kota-kota yang disinyalir sebagai tempat terbaik untuk meminum bir. Hmm, kota apa saja, ya?
- Sejak lama, Dublin sudah terkenal sebagai kota sastra yang ternama rasa birnya. Hal ini disebabkan karena Dublin merupakan sebuah rumah dari beberapa merk bir ternama yakni Guinness. Sejak Arthur Guinness memulai produksi bir pada tahun 1759, sejak saat itulah Dublin dikenal sebagai simbol pusat bir dunia. Nggak heran jika ke mana pun kamu pergi ke bar yang ada di Dublin, pasti deh kamu akan menemukan Guinness dan juga varian bir lokal lain yang nggak kalah sedap!
- Dengan adanya sebuah festival internasional yang bernama Oktoberfest, Munich memang dikenal sebagai tempat terbaik untuk menikmati bir. Setiap tahunnya, jutaan orang dari seluruh dunia akan berkumpul di tempat ini untuk menikmati bir yang disajikan di sini. Dan lagi, hanya pada Oktoberfest sajalah pengunjung bisa menikmati sajian bir berkualitas dari seluruh dunia. Seru!
- Selain Dublin, Praha juga terkenal sebagai tempat pusat bir. Kota yang juga dikenal sebagai ibu kota Republik Ceko ini memiliki setidaknya 30 merk bir yang tersebar di puluhan pub di sekitar kota Praha. Tentunya, bukan hanya itu menyebabkan Praha diklaim sebagai tempat terbaik untuk menikmati bir. Di kota ini, ternyata masyarakatnya sangat suka mengonsumsi bir—persetasenya jauh berada di atas Jerman lho.
- Selama ini, kota Brussels dikenal dengan sajian anggurnya yang khas dan juga nikmat. Namun, bukan hanya anggur saja yang tepat untuk dinikmati di Brussels, tetapi juga birnya. Masyarakat Brussels senang bereksperimen dengan bir sehingga produksinya sangat beragam dan memiliki kualitas terbaik. Asyik banget deh!
Wah, ternyata ada banyak sekali kota-kota di luar negeri yang memiliki keunikan jika menyangkut masalah bir, ya! Gimana? Tertarik untuk mengunjunginya? Yaah, hitung-hitung sekalian liburan lah, ya. Selamat mencoba!