Ikan merupakan makanan yang lumayan sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Meskipun demikian, Indonesia masih tergolong rendah jika dibandingkan dengan negara lain meskipun halal canned fish yang sangat mudah diolah sudah beredar dengan luas.
Hal ini sangat amat disayangkan karena manfaat ikan air tawar atau ikan air laut memiliki banyak nutrisi penting yang dapat menjaga kesehatan tubuh. Di Indonesia, ikan air tawar memang sangat sering untuk dimasak menjadi menu sehari-hari.
Namun, ada beberapa jenis ikan air tawar yang mengandung nutrisi cukup tinggi dibandingkan dengan jenis ikan yang lainnya. Nah, ini dia beberapa jenis ikan tersebut yang dapat Anda pilih untuk menjaga kesehatan keluarga Anda.
- Ikan nila
Biasanya, orang yang tidak menyukai mengonsumsi ikan diikuti dengan alasan bau amis yang mengganggu. Namun, Anda tidak perlu khawatir jika harus menyantap ikan nila.
Hal ini dikarenakan ikan nila merupakan ikan air tawar yang tidak berbau amis seperti ikan yang lainnya dan memiliki cita rasa yang gurih.
Ikan nila mengandung vitamin B12 yang merupakan senyawa penting untuk tubuh dalam menjaga energi. Selain itu, ikan nila juga mengandung protein yang tinggi, vitamin dan mineral namun dengan tingkat lemak yang rendah.
Maka dari itu, ikan nila sangat baik jika dikonsumsi untuk lansia yang memiliki penyakit jantung, kolesterol tinggi dan juga darah tinggi.
- Ikan kakap putih
Ikan yang satu ini biasanya memiliki ukuran yang cukup besar sehingga sering disediakan dalam bentuk fillet maupun steak.
Meskipun ukurannya besar, tekstur dari daging ikan ini sangat lembut sehingga sangat mudah untuk diolah dan dicerna.
Tidak hanya rasanya saja yang nikmat, ikan air tawar dengan jenis yang satu ini juga memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang sangat tinggi sehingga sangat baik untuk tubuh.
- Ikan lele
Ikan yang paling terkenal di Indonesia dan juga sangat mudah didapatkan ini mengandung cukup banyak nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh seperti protein, lemak, kalsium, vitamin C, vitamin A, natrium dan juga zat besi.
Tidak hanya itu, ikan lele juga tidak mengandung merkuri yang tinggi sehingga sangat aman jika dikonsumsi oleh ibu hamil.
Demikianlah sederet jenis-jenis ikan air tawar yang memiliki nutrisi tinggi yang diperlukan oleh tubuh demi kesehatan para penyantapnya. Semoga bermanfaat!