Membeli pakaian dalam yang berkualitas merupakan hal yang yang sangat penting. Sebab, tidak hanya dapat mempengaruhi kesehatan bagian sensitif Anda saja, tetapi juga pada penampilan Anda. Itulah sebabnya, meskipun Anda membeli pakaian dalam di toko yang menyediakan promo pakaian dalam wanita, Anda tetap harus memilih yang berkualitas.
Namun, hal itu sebenarnya tidak hanya berlaku pada wanita saja. Pria juga harus memperhatikan kualitas pakaian dalam yang digunakannya, agar nyaman dan juga tidak menjadi sumber penyakit. Untuk itulah, perhatikan beberapa hal berikut saat memilih pakaian dalam pria:
- Bahan
Ada beragam pilihan bahan untuk pakaian dalam yang bisa dipilih, antara lain katun, nilon, poliester, dan lainnya. Hingga saat ini, pakaian dalam dengan bahan katun merupakan yang paling umum dipilih. Sebab kain ini memiliki banyak pori-pori dan mampu menyerap keringat sehingga nyaman digunakan sehari-hari. Tidak hanya itu, harganya juga cukup terjangkau. Namun, untuk penggunaan pakaian dalam saat berolahraga, katun menjadi bahan yang tidak disarankan karena lebih cepat basah akibat dapat menyerap keringat. Untuk digunakan saat olahraga, disarankan menggunakan pakaian dalam dengan bahan nilon.
- Ukuran
Cukup banyak orang yang menggunakan pakaian dalam dengan ukuran yang tidak sesuai, misalnya kebesaran atau kekecilan. Alasannya cukup beragam, misalnya salah beli dan sayang jika tidak digunakan. Padahal daari segi kesehatan, menggunakan pakaian dalam yang terlalu ketat sangat tidak disarankan. Sebab dapat membuat organ intim menjadi terasa panas. Selain itu, ukuran yang terlalu kecil akan membuat area tersebut menjadi tertekan dan pastinya akan terasa tidak nyaman. Begitu pula dengan pakaian dalam yang terlalu longgar, tidak akan bisa menopang organ intim secara maksimal sehingga terasa kurang nyaman saat digunakan.
- Jenis
Siapa bilang celana dalam pria tidak memiliki banyak jenis? Kenyataannya, ada berbagai jenis yang bisa dipilih sesuai dengan keperluannya. Untuk kegiatan sehari-hari, Anda bisa menggunakan celana dalam biasa. Sementara untuk berolahraga, Anda bisa menggunakan celana dalam jenis low rise karena cocok digunakan dengan celana pendek.
Jika Anda bingung memilih pakaian dalam pria yang paling sesuai, Anda bisa memilih Mr.W dari Wacoal. Sebab Mr.W terbuat dari 100% katun dan pastinya nyaman untuk digunakan sehari-hari. Selain itu, Wacoal juga sudah terkenal menghadirkan berbagai pakaian dalam berkualitas baik untuk pria dan wanita. Jadi, jangan ragu dan pilih Wacoal untuk keperluan pakaian dalam Anda maupun keluarga.