Bangunan Tempat Tinggal Unik di Dunia (Part 2)

Bicara tempat tinggal di ibukota, pastinya tidak terlepas dari perusahaan real estate di Jakarta yang terus berlomba-lomba memasarkan unit huniannya. Ada banyak sekali pilihan yang bisa Anda ambil sebagai tempat tinggal di Jakarta mulai dari menyewa unit apartemen, tinggal di kost, ataupun membeli rumah di kompleks perumahan. Untuk pilihan modelnya pun beraneka ragam, bisa disesuaikan dengan dana dan selera pemiliknya. Bagi Anda yang sedang mencari-cari inspirasi bangunan untuk tempat tinggal, maka membaca artikel tentang arsitektur yang unik bisa menjadi pilihan. Seperti dalam artikel ini misalnya. Nah, setelah menyimak bangunan tempat tinggal unik yang ada di part 1, kini saatnya melanjutkan bagian berikutnya. Selamat membaca!

Woolworth-Building
Manhattan’s Woolworth Tower Penthouse

Manhattan’s Woolworth Tower Penthouse. Bagi Anda yang senang tinggal di hunian mewah, Manhattan Woolworth Tower Penthouse ini mungkin bisa dicoba. Namun, siap-siap merogoh kocek sangat dalam, ya. Pasalnya, untuk bisa menikmati hunian ini, Anda harus rela menggelontorkan dana sebesar 110 juta dollar AS. Luar biasa! Terletak di Lower Manhattan’s Tribeca, New York, bangunan ini memang menjadi salah satu properti termahal yang ada di Amerika. Gedungnya yang sangat tinggi dengan desain klasik khas istana kerajaan ini memang bisa memukau siapa saja yang melihatnya. Woolworth Tower Penthouse berada di puncak gedung dengan total tujuh lantai. Jangan tanya apa saja fasilitas yang ada di dalamnya karena penthouse ini nyaris memiliki segalanya. Tertarik untuk mencoba tinggal di sini?

051009_14117
New Mexico’s Spaceship House

New Mexico’s Spaceship House. Untuk Anda yang menggemari science fiction atau senang dengan hal yang berbau futuristik, maka mengetahui keberadaan rumah ini pastinya membuat Anda sangat senang. Pasalnya, rumah yang berada di Meksiko ini sangatlah unik dan membawa aura masa depan yang sangat kental. Dibangun di sebuah lahan yang cukup lebar, arsitek Bart Prince membuat sebuah rumah dengan bentuk space ship alias kapal luar angkasa. Material pembangunnya pun dibuat semirip mungkin dengan kapal luar angkasa sehingga didominasi dengan kaca dan juga besi. Yang paling aneh tentunya adalah miniatur dinosaurus besar yang sengaja diletakan di beberapa sisi. Wah, mirip sekali dengan setting film.

Japan's Slide House
Japan’s Slide House

Japan’s Slide House. Jika Anda pikir rumah ini hanyalah khayalan belaka, maka Anda perlu mempersiapkan diri untuk malu karena rumah ini benar adanya. Ya, terletak di Tokyo, rumah ini merupakan rumah yang sangat menyenangkan untuk anak-anak. Dari tampak depan, rumah ini memang tak ada beda dengan rumah lain karena mengusung gaya modern minimalis. Namun, tunggu sampai Anda menjejakan kaki ke dalam rumah! Ada sebuah seluncur besar yang menghubungkan lantai atas dengan lantai bawah. Japan’s Slide House terdiri atas tiga lantai yang juga dilengkapi dengan tangga untuk naik ke atas. Dan untuk turun, rumah ini punya cara unik untuk melakukannya, yaitu dengan menggunakan seluncuran.

Bagaimana? Sudah mendapat inspirasi untuk membangun hunian Anda? Kalau belum, yuk lanjut ke artikel bagian ketiga!

You may also like

Leave a Reply