Pencinta film Hollywood? Kalau iya, pastinya sudah tidak sabar menunggu penayangan film terbarunya, kan? Tenang saja, tahun 2023 ini akan ada banyak film Hollywood yang akan tayang dengan jalan ceritanya membuat penasaran. Beberapa di antaranya pun merupakan sekuel dari bulan sebelumnya.
Nah, melanjutkan kembali artikel part 1-nya, berikut merupakan beberapa film Hollywood yang akan tayang di tahun 2023.
Jhon Wick: Chapter 4
Film yang tayang pada tanggal 24 Maret 2023 ini merupakan sekuel dari John Wick: Chapter 3 – Parabellum (2019) dan bagian keempat dari film John Wick. Melansir dari detik.com, film ini nantinya berfokus pada tokoh utama bernama John Wick.
Pria yang memiliki watak dingin dengan masa lalu yang kelam. Semasa muda, John Wick sudah menjadi yatim piatu dan dibawa oleh mafia Rusia. Dirinya dibesarkan oleh seorang pembunuh bayaran. Maka dari itulah, ia menjadi orang yang kejam dan ditakuti oleh orang-orang di sekitarnya.
Sepertinya, film ini akan mengekplorasi organisasi The High Table lebih dalam dan kisahnya akan berpusat pada Boweri King dan John Wick dalam membalas dendam pada organisasi tersebut.
The Flash
Film yang direncanakan tayang pada 16 Juni 2023 ini mengisahkan tentang Barry Allen, seorang superhero yang melakukan perjalanan ke masa lalu. Ia memakai kekuatannya supaya bisa kembali ke masa lalu dengan tujuan untuk mencegah kematian ibu tercintanya.
Aksi yang dilakukannya ini sudah diperingatkan oleh Batman, namun Barry malah menghiraukannya. Sayang, kembalinya Barry ke masa lalu malah menimbulkan masalah yang membuat Barry terjebak dengan Jendral Zod.
Jendral Zod sendiri merupakan musuh bebuyutan dari Superman dan sudah mati di film sebelumnya tapi muncul kembali. Nah, untuk mengalahkan Jendral Zod ini, Barry harus bekerjasama dengan Batman.
The Little Mermaid
Sewaktu kecil kamu pasti suka menonton film tentang princess, termasuk The Little Mermaid? Hmm, kamu patut berbahagia, nih, karena The Little Mermaid dibuat live action-nya dan tayang tanggal 26 Mei 2023.
Film ini berkisah tentang putri bungsu Raja Triton (penguasa kerajaan bawah laut) bernama Ariel. Ariel jatuh cinta pada pangeran tampan bernama Eric setelah menyelamatkan dirinya ketika kapal karam dan menutuskan menemuinya di dunia di atas air.
Pencarian yang dilakukannya malah menimbulkan konflik dengan ayahnya dan juga penyihir laut super licik bernama Ursula.
Itu dia deretan film-filmnya. Sebenarnya masih banyak film lainnya dan kamu bisa melihat daftarnya di mesin pencarian Google, ya.