Punya Gigi Sensitif? Camilan Ini Bisa Jadi Pilihanmu

Ngemil memang menjadi aktivitas yang biasa dilakukan oleh banyak orang. Ketika sedang senggang, sedang menonton televisi, membaca buku, atau bahkan hanya untuk mengisi perut di sela-sela kesibukan. Hanya saja, tak semua orang bisa menikmati aktivitas ngemil. Bagi mereka yang punya gigi sensitif, ngemil hampir selalu menjadi aktivitas yang menyiksa. Bagaimana tidak, untuk mengunyah saja gigi terasa ngilu! Well, akan tetapi jangan sedih dulu. Untuk kalian yang punya gigi sensitif, ada kok alternatif camilan yang bisa dicoba. Di antaranya adalah keju mozarella, kismis, yoghurt, hingga kacang-kacangan. Coba simak detailnya berikut ini, ya!

  1. Keju mozarella. Beberapa jenis keju, seperti keju swiss, cheddar, dan terutama mozarella, ternyata kaya akan kalsium dan fosfor yang bisa menetralisir asam di dalam mulut, lho. Tidak hanya itu, di dalam keju juga ditemukan protein kasein yang bisa membentuk lapisan pelindung di atas dentin dan menjaga agar mineral gigi tidak lepas. Protein kasein juga membantu menjaga pori-pori dentin tetap kecil dan tidak sensitif. Agar lebih nikmat, kamu bisa mengonsumsinya dalam bentuk camilan kekinian dengan keju mozzarella yang meleleh. Psst, namun demikian, tetap cek kandungannya juga, ya!
  2. Kismis. Mungkin kalian berpikir bahwa si kecil nan manis ini tidak bagus untuk gigi sensitif. Padahal, kismis mengandung antioksidan tinggi serta phytochemicals yang bisa membunuh kuman penyebab karies gigi. Kalian bisa mengonsumsi kismis secara langsung atau mengombinasikannya dengan camilan lain. Seperti dengan yoghurt, misalnya. Atau dikonsumsi bersama
  3. Yoghurt tanpa pemanis. Camilan ketiga yang bisa kalian coba sebagai pemilik gigi sensitif adalah yoghurt tanpa pemanis. Yup, yoghurt original ini kaya akan kalsium dan probiotik yang aman dikonsumsi untuk kalian yang menderita gigi sensitif. Tidak hanya itu, yoghurt tanpa pemanis ini juga bisa mencegah gigi berlubang dan menghilangkan bau mulut.
  4. Kacang-kacangan. Punya gigi sensitif dan ingin mengonsumsi kacang-kacangan? Well, bisa kok! Pasalnya, kacang-kacangan yang dipanggang mengandung kalsium dan juga fosfor yang cukup tinggi. Disarankan untuk mengonsumsi kacang-kacangan yang tidak mengandung gula dan diolah dengan cara dipanggang. Beberapa kacang yang bisa dicoba adalah kacang almond, kacang Brazil, kacang mede, dan juga biji wijen.

Itu dia beberapa camilan yang bisa kalian coba sebagai penderita gigi sensitif. Selain camilan di atas, kalian juga bisa memilih camilan yang kaya akan vitamin D. Vitamin D berfungsi untuk membantu proses pembentukan enamel gigi  dan juga mempercepat penyerapan kalsium. Semoga membantu, ya!

You may also like

Leave a Reply