Bicara tentang kecepatan internet, Indonesia memang termasuk ke dalam negara pertengahan. Disebut sebagai pertengahan karena kecepatannya berada di tengah-tengah; tidak cepat, namun juga tidak bisa dikatakan lambat. Dengan perkembangan internet, terutama internet kabel, di Indonesia, rasanya ada kemungkinan bahwa Indonesia akan masuk ke dalam daftar negara dengan koneksi internet tercepat. Namun, untuk saat ini, rasanya Indonesia patut berbangga hati dengan hanya menempati posisi di pertengahan.
Lantas, negara mana yang berada di puncak tertinggi dengan koneksi internet cepat yang di atas rata-rata?
Berdasarkan laporan State of The Internet, Korea Selatan berada di peringkat satu, dengan rata-rata kecepatan internet yang mencapai 22,2 Mbps. Di peringkat kedua, menyusul Hongkong dengan angka 16,8 Mbps dan Jepang yang berada di posisi ketiga dengan angka 15,2 Mbps. Peringkat keempat hingga sepuluh diisi oleh Swedia, Swiss, Belanda, Latvia, Irlandia, Republik Ceko, dan juga Finlandia dengan angka yang berbeda tipis. Cukup mengejutkan bahwa angka yang dimiliki oleh Korea Selatan berada di atas rata-rata pesaingnya.
Memang bukan menjadi rahasia umum bahwa posisi tiga besar selalu dihuni oleh Korea Selatan, Hongkong, dan juga Jepang. Tiga negara ini secara konsisten selalu mengisi daftar teratas dari negara dengan kecepatan koneksi internet yang cepat. Beberapa tahun mendatang, bukan tidak mungkin bahwa posisi Korea Selatan akan digeser oleh Hongkong. Pasalnya, Korea Selatan mengalami penurunan sebesar 12% dan meningkat 1,6% dari tahun sebelumnya sementara Hongkong hanya mengalami penurunan 3,4% dan meningkat 37%. Angka yang sangat fantastis.
Hanya saja, yang menarik adalah posisi Singapura. Singapura harus keluar dari daftar sepuluh besar karena kecepatan internetnya turun dan kini hanya mencapai angka 11,7 Mbps. Singapura berada di posisi 12 dengan angka tipis yang mengekor dengan negara di atasnya.
Indonesia sendiri masih berada di posisi pertengahan dengan kecepatan internet 1,9 Mbps, berbeda jauh dengan kecepatan internet di negara yang berada di 10 besar. Namun, meski kecepatan internet kita masih kalah jauh dengan Korea Selatan, bukan berarti kita tidak bisa memanfaatkan internet untuk melakukan hal yang seru! Banyak lho hal yang bermanfaat yang bisa dilakukan dengan internet rumah atau internet di ponsel kita 😀