Ketika anak Anda sudah menginjak usia balita, tak jarang Anda merasa ragu dan khawatir dengan masa depannya. Mampukah Anda untuk membiayai pendidikannya hingga bangku universitas? Di tengah mahalnya biaya pendidikan, tentunya hal tersebut tidak pernah luput dari pikiran Anda. Anda pun mulai mempersiapkan diri dengan menabung dan membuat asuransi jiwa terbaik yang akan menjadi investasi untuk masa depan si kecil. Namun, di tengah banyaknya perusahaan asuransi yang ada di Indonesia, manakah yang harus Anda pilih?
Tiga kriteria di bawah ini bisa menjadi bahan pertimbangan Anda sebelum memilih.
- Agen asuransi terpercaya. Sebelum memutuskan untuk membeli produk asuransi yang cocok, Anda pastinya akan berhubungan dengan agen asuransi dari perusahaan tersebut. Nah, agen asuransi bisa menjadi jendela pertama bagi Anda untuk mengecek keabsahan perusahaan asuransi tersebut. Tidak hanya pengalamannya saja yang bisa Anda cek, tetapi juga lihat kartu lisensi dari AAJI. Jika agen tersebut memiliki lisensi resmi dari Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia, paling tidak Anda bisa memercayai mereka karena mereka sudah terdaftar dan juga kredibel. Ke depannya, diharapkan bahwa segala macam urusan asuransi Anda telah terawasi dengan baik oleh asosiasi dan juga regulator. Jadi, hal ini bisa meminimalisir kemungkinan penipuan.
- Sepak terjang perusahaan di dunia asuransi. Di tengah banyaknya perusahaan asuransi yang ada di Indonesia, persaingan di antara mereka pastinya akan semakin ketat. Untuk itu, sebagai pengguna jasa, kita pun harus lebih jeli dan juga lebih cerdik dalam memilih perusahaan asuransi yang bagus dan berkualitas. Ingatlah bahwa asuransi jiwa merupakan sebuah investasi yang sifatnya jangka panjang, jadi harus dipertimbangkan matang-matang. Pilihlah perusahaan asuransi yang sudah berkecimpung di dunia tersebut dalam waktu yang cukup lama dan memiliki sepak terjang yang baik di mata masyarakat. Dengan demikian, Anda pun bisa lebih percaya dan lebih tenang ketika memercayakan asuransi Anda pada perusahaan tersebut.
- Produk asuransi yang dijual jelas dan Anda memahami mekanismenya. Sebagai seorang nasabah, Anda harus paham betul tentang mekanisme asuransi mulai dari premi, uang pertanggungan, jenis investasi, serta kewajiban dan hak Anda sebagai pemegang polis. Jika masih kurang mengerti dan ada yang mengganjal, segera informasikan dengan agen asuransi Anda dan minta penjelasan lebih detail. Jangan pernah berpura-pura mengerti dengan produk asuransi yang Anda ambil karena dikhawatirkan akan membawa kerugian bagi Anda di kemudian hari.
Nah, itu dia beberapa pertimbangan yang harus dilakukan sebelum memutuskan untuk membeli sebuah produk asuransi jiwa yang tepat. Semoga membantu, ya! (TR)